
Jurusan Teknik Mesin Universitas Wahid Hasyim (Unwahas) melaksanakan Kuliah Tamu dengan tema Rekayasa Bio Briket dan Serat Tanaman untuk Menggali Potensi Alam Indonesia pada Kamis (13/7) pagi.
Kegiatan tersebut menghadirkan Prof. Dr. Sukarni, ST., MT. dan Prof. Dr. Heru Suryanto, ST., MT. dari Universitas Negeri Malang. Beliau berdua adalah pakar energi dan material dari potensi tanaman lokal sekaligus Guru Besar di program studi Teknik Mesin UM.
Kuliah Umum yang dilaksanakan di ruang teater Fakultas Kedokteran lantai 3 Universitas Wahid Hasyim tersebut diikuti oleh puluhan Mahasiswa dan dosen Fakultas Teknik secara daring maupun secara langsung.

Rangkaian acara dibawakan oleh MC dari mahasiswi Fakultas Teknik, sari tilawah oleh ketua BEM Teknik, dan juga menampilkan tarian penyambutan tamu yaitu Gambyong Pareanom oleh UKM Tari Wahamaysa.
Dalam sambutannya Dekan Fakultas Teknik Unwahas Dr. Sri Mulyo Bondan Respati, ST., MT menyampaikan, jika saat ini Teknik Mesin Unwahas akan terus berkomitmen untuk memberi semangat dan inspirasi bagi mahasiswanya agar menjadi pembelajar sepanjang hayat dan bisa memotivasi untuk lulus tepat waktu.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Prof Karni dan Prof Heru, semoga wawasan mahasiswa Teknik Mesin tambah luas dan tau bahwa penelitian bisa dari potensi alam menjadi briket dan serat tanaman” ungkapnya.

Program studi Teknik Mesin bersama Fakultas Teknik Unwahas sudah pindah lokasi di kampus II Gunungpati dengan luas lahan 6000 meter persegi.
Selain memberi materi dalam kuliah tamu, prodi Teknik Mesin Universitas Negeri Malang dan Teknik Mesin Universitas Wahid Hasyim juga melaksanakan penandatanganan dokumen kesepakatan kerja sama dalam tridharma perguruan tinggi, disampaikan oleh Muhammad Dzulfikar, ST., MT. dalam laporan ketua jurusan Teknik Mesin “perjalanan kerja sama ini sudah dimulai sejak 2019, dimana saat itu mahasiswa Teknik Mesin Unwahas berhasil mengikuti kompetisi nasional Mobil hemat Energi di UM Malang, berlanjut dengan pertemuan dengan ibu Avita Ayu Permanasari, ST., MT. ketua program studi Teknik Mesin UM di forum Badan Kerja Sama Teknik Mesin Indonesia (BKSTM), dan komunikasi antara dekan FT Unwahas, Dr Bondan dengan dekan FT UM, Prof Andoko,” ungkapnya.
Prof. Dr. Sukarni, ST., MT. memberikan materi Kuliah Umum mengenai bagaimana sekam dan arang sekam padi direkatkan dengan eceng gondok untuk dijadikan bio briket bagi kebutuhan energi nasional. Kemudian, Prof. Dr. Heru Suryanto, ST., MT. menyampaikan materi pentingnya serat alam (selulose fiber) bagi pengembangan produk teknologi tinggi.
Acara ditutup dengan serangkaian tanya jawab oleh peserta dan narasumber.